Selamat menjalankan ibadah puasa Bapak/Ibu Guru sahabat KSGN (Komunitas
Sejuta Guru Nge-Blog)
Baru saja berselancar di jejaring sosial Facebook lalu cek Group KSGN, ada Pak
Wijaya Kusumah yang menyematkan postingannya dengan konten posting lomba blog dengan
tema "Guru dan Ramadhan". Dengan semua persyaratan yang ada,
saya coba memberanikan diri.... untuk mengikuti kegiatan ini. Sejujurnya hanya
mengasah kemampuan posting saja, karena sudah lumayan lama vakum nge-blog.
hehehe
Baiklah sahabat KSGN saya akan coba memotret aktivitas Guru selama bulan
puasa ini, tentunya yang saya potret ya rekan-rekan disekolah tempat kami
mengajar di daerah Soreang, Kabupaten Bandung.
Usai pembagian raport kenaikan kelas berlalu memang minim sekali aktivitas
yang ada disekolah, tercatat disekolah tempat saya mengajar hanya disibukan
oleh kegiatan penerimaan siswa baru tahun pelajaran 2015/2016 saja.
Sementara rapat awal tahun pelajaran baru belum dimulai, libur panjang yang
kali ini berbarengan dengan bulan ramadhan tidak lantas membuat guru minim
kegiatan. Diluar aktivitas sekolah yang saya sebutkan diatas, saya memotret beberapa
rekan seperjuangan disekolah tengah getol merintis usaha di bulan yang penuh
barokah, kebetulan bidang usaha yang tengah guru-guru hebat ini tekuni sesuai
dengan mata pelajaran yang diampu disekolah. So.. mereka buktikan bahwa ilmunya
bisa diterapkan langsung di dunia usaha secara mandiri.
Berikut saya potret mereka lewat tulisan sederhana ini untuk meramaikan
KSGN hehehe
Pak Maryadi (Guru Produktif SMK Perhotelan Spesialis Tata Boga)
Guru muda yang satu ini punya semangat berwirausaha yang kuat, gaya
mengajarnya yang supel, dan dengan cara pendekatannya dengan siswa disekolah terbilang asyik, masih berusaha mengilhami anak didik kami untuk
mengikuti jejaknya ikut berwirausaha.
Sejalan dengan mata pelajaran yang diajarkan disekolah, Pak Mar sebutan
akrabnya, tengah merintis bisnis minuman segar pelepas dahaga untuk berbuka
puasa. Sop buah "3 Idiots" menjadi produk unggulan Pak Mar. Berbekal
ilmu tata boga yang dimilikinya Pak Mar tidak hanya meraup keuntungan yang
manis dari usaha Sop buahnya, tetapi juga dapat membuktikan bahwa ilmunya dapat
diaplikasikan didunia usaha. Sekedar informasi nama "3 Idiots"
diambil dari film produksi bollywood yang mengisahkan belajar itu harus dengan
passion (minat). Minat Pak Mar selain mengajar memang ada didunia bisnis. Pak
Mar masih punya kegiatan usaha toko baju di Pasar Baru Bandung, bisnis kue
kering olahan dan yang terbaru bisnis minuman segar "3 Idiots" yang
bisa Anda temukan di taman Kota Soreang, Kabupaten Bandung.
Bu Desita (Guru Prakarya dan Kewirausahaan)
Bu Desita bersama Cilok dan Cireng nya |
Bu Des, sapaan akrabnya adalah rekan seperjuangan yang mengajar mata pelajaran Prakarya dan Kewirausahaan. Modalitas ilmu kewirausahaannya ia terapkan betul, mengintip usaha di bulan ramadhan, merencanakan usahanya, dan take action!
Menjelang waktu magrib tiba Bu Des menggelar lapak "Cireng Cilok
Aneka", persis tepat didepan rumahnya disebrang Hotel Antik Soreang.
Semuanya dibuat sederhana karena menurutnya berwirausaha itu sederhana. Pesan
Bu Des ini diharapkan juga sampai ke anak didik kami agar punya bakat
berwirausaha tanpa harus pusing memikirkan ini-itunya, dan take action
jadi kuncinya.
Bu Mela (Guru Bahasa Inggris)
Saking terlalu bersemangat Mrs. Mela Drop! |
Mata pelajaran yang diampunya, boleh saja tidak ada kaitannya dengan usaha yang kini tengah dilakoni oleh Bu Mel. Tapi aktivitas di Bulan Ramadhan kali ini sungguh luar biasa padatnya. Bu Mel punya bisnis konveksi baju anak-anak yang baru saja dirintisnya, ia namakan D'Kiddos. Mungkin karena berkah bulan suci juga order baju kreasi Bu Mel tak pernah sepi pembeli.
Sebetulnya masih ada Bu Yuni dan Bu Yetti (Guru Produktif Tata Boga) yang merintis usaha kue lebaran, Bu Destia (Guru Bahasa Indonesia), Bu Riska (Guru Bahasa Sunda), Bu Silmi (Guru IPA) dan Bu Nurul (Matematika) yang sama-sama memiliki toko online shop kecantikan. Pa Indra (Guru Produktif Otomotif) yang punya bisnis rental mobil. Pak Andreas (Guru Perhotelan) punya bisnis counter pulsa, Pak Fauzan (Guru Seni Budaya) punya rintisan usaha dibidang lukis melukis dan design grafis. Pak Chandra (Guru Bahasa Indonesia) juga mengikuti jejak Pak Mar untuk merintis bisnis minuman segar "Mie Cool" selama bulan Ramadhan.
Saya? ya beginilah saya memotret setiap kejadian didepan mata dengan tulisan, bersenjatakan laptop, dan speaker aktif. hehehe
Mudah-mudahan aktivitas diluar sekolahnya selama bulan suci puasa ini diberkahi, dan jangan lupa persiapkan amunisi-amunisi perangkat belajarnya ya Bapak/Ibu Guru untuk hadapi tahun pelajaran baru dengan penuh optimis untuk membentuk pribadi siswa yang berakhlak mulia, berkarakter tangguh, dan berorientasi masa depan.
Sampai jumpa di awal KBM diakhir pekan Juli!
Sehat Selalu!
Salam KSGN!
guru kreatif yg mengasah enterprenershipnya dengan langsung praktik
ReplyDeletenah itu dia Pak, alasan saya memotret mereka dalam tulisan ini, semoga bisa menginspirasi guru yang lainnya.. Terima kasih kunjungannya pak..
Deletekeren pak keren,,
ReplyDeletekenapa bapak tak mengikuti salah satu jejak dari mereka hehe
ini dia pembaca setia :D hehehe.. keren fid! banyak baca banyak pengetahuan, satu langkah lebih maju dari kebanyakan orang! lanjutkan!
Deletebtw.. btw siapa bilang bapak ga ikut jejak mereka? hihihi moal beja2 tau-tau udah jadi asrtis aja lah pokonya mah..
eh blog fidi naon?
Selamat artikel ini menjadi salah satu pemenang lomba blog KSGN
ReplyDeletecongrat....tetap semangat menulis & ngeblog !!
ReplyDeleteselamat ya menjadi salah satu pemenang LSGN, mohon kirimkan data alamat lengkapnya ke wijayalabs@gmail.com, tks
ReplyDeletehttp://wijayalabs.blogspot.com/2015/08/pemenang-pemenang-lomba-blog-ksgn.html
segera sms omjay di hp 08159155515 untuk ambil hadiahnya di telkom bandung sabtu 26 september 2015
ReplyDelete